Senin, 22 Mei 2017

Afnin Jalan-jalan ke Petronas Twin Tower KL

Maret 2017

Pagi yang cerah pukul 07.00 kami sudah siap menjelajah kota Kuala Lumpur.
Kami menginap di Sandpiper Hotel Kuala Lumpur: No 50, jalan Pudu, Kuala Lumpur  55100 bisa dipesan melalui www.traveloka.co.id hotel budget yang kamar dan fasilitasnya lumayan oke, dilengkapi wifi, dan disekitarnya gampang mencari makan. Lokasinya tepat di depan terminal Puduraya, sebuah kawasan India namun tenang dan nyaman.


Afiqah berpose di depan hotel, seberangnya ada Puduraya terminal bis dan juga tempat naik mrt.

Selanjutnya kami bertekad ngebolang murah meriah dengan berjakan kaki dan naik Bus Tourism GO KL yang free of charge.

suasana di setiap halte, menunggu Bus Go KL ✌


Nah Go KL bus nya sudah datang, jangan lupa utk selalu memperhatikan tulisan bergerak yg ada di depan bus ya, krn tulisan tsb menunjukkan warna line bus tsb. Jika tidak yakin sila bertanya ke sopir busnya.

Selanjutnya kami menaiki bus sesuai dengan warna line menjelajah KL dan berganti bus di pemberhentian yang sesuai utk berganti line bus. Berikut informasi rute Go KL yang sudah terintegrasi dgn rapi.


Dengan Go KL ini kita bisa keliling Kuala Lumpur Gratis lho, bisnya besar dan nyaman. Hanya saja di saat peak hour seperti jam 8-9 pagi  dan 4-5 sore byk dimanfaatkan masyarakat lokal Malaysia utk brgkt kerja, jd suasana bis penuh sesak dan kadang harus berdiri.

Untuk yang ingin menjelajah KL dengan bus tingkat atau dinamakan Bus Hop On Hop Of bisa juga, tapi tarifnya lumayan mahal 45RM atau sekitar Rp 160.000 untk 24 jam. Busnya beroperasi dari jam 9 pagi sampai jam 8 malam. 


Dari Puduraya kami berjalan kaki sedikit agak jauh menuju Halte Go KL, sbg informasi Go KL tidak berhenti di setiap halte umum, jd bus Go KL hanya halte2 tertentu yang ada tanda signing Go KL saja.


Sepanjang perkotaan KL dipenuhi gedung-gedung megah 😍.


Tadaaaa akhirnya afnin sampai di depan Mall Petronas Twin Tower, yipiieee 💃



Yang kiri ini anak kicik kuat banget berjalan, tetsp ceria walaupun sudah jalan kaki jauuuh sekali tanpa digendong 😘.


Here we go 👭 Petronas Twim Tower checked ✔
Seperti namanya Twin, dua menara kembar Petronas ini terdiri dari 2 bangunan kembar yg dihubungkan oleh jembatan ditengah-tengahnya. Disisi kiri bagunan petronas ini adalah Mall, disebelah kanannya adalah area utk masuk menjelajah Petronas.


Jika ingin berkunjung menjelajah ke atas Petronas, pastikan tidak dtg pada hari senin, karena mereka hanya buka hari Senin - Minggu jam 9pagi - 9 malam. Dan sebaiknya dipertimbangkan utk tarifnya yang lumayan mahal hehe... Berikut adalah link utk informasi nya https://www.petronastwintowers.com.my/tickets



Kami tidak berkunjung ke dalam Petronas Twin Tower krn harganya yg cukup mahal dan setelah browsing saya berpikir isinya kurang cocok utk anak-anak, dan dpt dipastikan mereka akan bosan. Oleh karena itu itinerary berikutnya adalah acara kesukaan Afnin ke KL Tower Mini Zoo 😍😍😍






Tidak ada komentar:

Posting Komentar